Bagikan

Simak Tips Mudik Aman dan Nyaman di Musim Lebaran

Apr 03, 2024

Simak Tips Mudik Aman dan Nyaman di Musim Lebaran

Kegiatan mudik atau pulang ke kampung halaman menjadi bagian dari budaya masyarakat Indonesia yang tak terpisahkan dalam merayakan lebaran. Tahun ini, Pemerintah melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi RI No 236/2024,1/2024, dan 2/2024 mengatur perubahan SKB Libur Nasional dan Cuti Bersama 2024 telah menetapkan tanggal 8, 9, 12, dan 15 April 2024 sebagai cuti bersama Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah.


Sementara itu, Kementerian Perhubungan memprediksi setidaknya terdapat 193,6 juta pemudik atau sekitar 71 persen dari total penduduk Indonesia melakukan perjalanan di libur lebaran tahun 2024. Puncak arus mudik diperkirakan terjadi di periode H-2 atau Senin 8 April 2024 sebanyak 26,2 juta orang (13,7%), H-4 pada Sabtu 6 April 2024 sebanyak 23,2 Juta orang (11,98%) serta H-3 atau Minggu 7 April 2024 hingga 23,1 Juta orang (11,94%).


Melonjaknya jumlah pemudik menuntut kita untuk memiliki rencana perjalanan yang lebih matang. Jika Anda merupakan salah satu warga Indonesia yang berencana mudik di lebaran tahun ini, ada baiknya Anda mempersiapkan hal-hal berikut ini demi memastikan perjalanan mudik yang aman dan nyaman bersama keluarga.


Tips Mudik yang Aman dan Nyaman

Berikut ini Jalin rangkum beberapa persiapan penting yang perlu Anda terapkan sebelum mudik:


  1. Jaga kondisi tubuh dengan istirahat cukup. Perjalanan mudik yang panjang umumnya menuntut Anda untuk memiliki kondisi fisik dan stamina yang prima, apalagi bagi Anda yang seharian menjalankan ibadah puasa. Untuk itu, pastikan Anda beristirahat cukup utamanya menjelang waktu berangkat mudik agar berada dalam kondisi yang fit saat melakukan perjalanan.
  2. Siapkan dana darurat perjalanan. Sering kali kita perlu mengeluarkan biaya tidak terduga saat bepergian, misalnya biaya untuk memperbaiki kendaraan pribadi yang mengalami kendala di tengah perjalanan, mengisi bensin, atau sekedar mampir berbelanja. Persiapkan dana darurat baik dalam bentuk uang tunai dan rekening alokasi khusus mudik demi membantu Anda mengantisipasi kejadian tidak terduga.
  3. Siapkan kebutuhan pribadi seperti obat-obatan, vitamin, kuota internet yang memadai, hingga powerbank yang telah diisi daya. Jika Anda melakukan perjalanan melalui jalur darat, jangan lupa periksa kecukupan saldo e-wallet untuk kebutuhan membayar tol sesuai jumlah perkiraan pengeluaran Anda.
  4. Selalu patuhi imbauan arus mudik Pemerintah. Biasanya, Pemerintah dan aparat setempat menerbitkan kebijakan mudik/arus balik sebagai upaya mengantisipasi kemacetan pada rute-rute mudik pilihan masyarakat. Cari tahu ketentuan ganjil genap (ga-ge) di ruas tol yang Anda lalui, info buka-tutup jalan, jalur alternatif, hingga larangan-larangan yang ditetapkan selama mudik demi memastikan keamanan dan kenyamanan Anda.
  5. Periksa kesehatan kendaraan pribadi sebelum melakukan perjalanan. Bagi Anda yang memanfaatkan kendaraan pribadi seperti motor atau mobil sebagai moda transportasi, pastikan Anda telah melakukan pengecekan kesehatan kendaraan (health check) secara menyeluruh di tempat servis atau pusat perbaikan kendaraan terpercaya. Ini merupakan hal penting yang tidak boleh terlupakan dari daftar persiapan Anda.
  6. Pastikan keamanan rumah sebelum berangkat. Periksa kembali kondisi rumah sebelum Anda tinggalkan, seperti menyimpan barang penting di tempat aman, mematikan dan mencabut kabel perangkat elektronik, saluran listrik serta regulator gas, memeriksa kondisi pompa dan kran air, hingga mengunci seluruh jendela dan pintu rumah Anda.
  7. Ketahui titik lokasi posko mudik dan ATM terdekat. Posko mudik biasanya menawarkan beragam fasilitas seperti layanan kesehatan, toilet, tempat ibadah, bengkel, pengisian daya HP, snack gratis, dan area relaksasi untuk Anda dan keluarga yang ingin beristirahat sejenak dari perjalanan panjang. Layanan ATM Link juga tersedia bagi Anda yang hendak melakukan transaksi yang tersebar di berbagai area publik di seluruh Indonesia.
  8. Informasikan tetangga atau kerabat tentang rencana mudik. Meski terdengar sepele, namun hal ini dasarankan untuk Anda lakukan agar tetangga sekitar dan kerabat yang sedang tidak bepergian dapat turut membantu mengawasi kondisi rumah yang ditinggalkan. Jika Anda memiliki anggaran lebih, memasang kamera CCTV di area rumah Anda juga dapat menjadi solusi untuk keamanan yang optimal.

 


Demikian persiapan yang perlu Anda perhatikan demi memastikan kelancaran dan keselamatan selama mudik di musim lebaran. Patuhi aturan lalu lintas yang berlaku, selalu berhati-hati selama perjalanan dan selamat menghabiskan waktu hari raya dengan orang terkasih Anda.


Artikel Terbaru