- Beranda
- / berita
- / Berita
- / Jalin Perkuat Sinergi dengan Holding BUMN Danareksa, Dukung Transformasi Keuangan Digital Nasional
Jalin Perkuat Sinergi dengan Holding BUMN Danareksa, Dukung Transformasi Keuangan Digital Nasional
Feb 06, 2025

Jakarta, 6 Februari 2025 – Direktur Investasi 3 PT Danareksa (Persero), Adi Pamungkas Daskian, melakukan kunjungan kerja ke kantor PT Jalin Pembayaran Nusantara (Jalin) dalam rangka memantau kesiapan kinerja bisnis dan operasional perusahaan dalam menghadapi tahun 2025. Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan Jalin beroperasi secara optimal dan memberikan kontribusi maksimal bagi pertumbuhan Holding BUMN Danareksa secara keseluruhan.
Selama kunjungan, Adi mengkaji perkembangan bisnis Jalin, serta menganalisis potensi risiko dari operasional Jalin. Pihaknya menekankan pentingnya kesinambungan strategi bisnis yang tidak hanya menguntungkan, tetapi juga memberikan dampak positif bagi pertumbuhan Perusahaan secara berkelanjutan.
Dalam sesi diskusi, tim Jalin memaparkan berbagai aspek strategis perusahaan, termasuk kinerja dan strategi bisnis, progres pengembangan produk layanan perbankan, efisiensi operasional dan teknologi informasi, serta kepatuhan terhadap tata kelola perusahaan. Secara khusus, Adi memberikan perhatian pada keselarasan strategi bisnis Jalin dengan arah strategis Holding BUMN Danareksa, memastikan bahwa setiap inisiatif yang dijalankan selaras dengan visi dan misi induk perusahaan.
Awal tahun 2025 menandai babak baru bagi Jalin dalam perjalanannya sebagai bagian dari holding. Adi melihat potensi besar bagi Jalin untuk terus berkembang, khususnya dalam menghadirkan inovasi berbasis digital yang mampu mendukung akselerasi transformasi keuangan nasional. Strategi yang tepat dan sinergi antaranggota holding diyakini mampu mendukung Jalin untuk terus menciptakan nilai bagi industri keuangan.
Dalam kesempatan tersebut, Direktur Utama Jalin, Ario Tejo Bayu Aji, turut menegaskan komitmen perusahaan dalam memastikan pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan, demi berkontribusi positif terhadap penguatan holding serta industri pembayaran nasional.
Jalin berkomitmen untuk terus berinovasi dan memperkuat layanan keuangan guna memberikan nilai tambah bagi seluruh stakeholder, termasuk member perbankan, fintech, serta masyarakat luas. Selaras dengan visi The National Digital Highway, Jalin senantiasa membangun solusi keuangan digital yang inklusif dan efisien, mendorong transformasi digital industri keuangan secara menyeluruh.
Dengan perannya sebagai katalis dalam penguatan ekosistem pembayaran digital, Jalin menghadirkan interoperabilitas layanan, serta mendukung inklusi keuangan yang lebih luas bagi seluruh lapisan masyarakat. Sinergi yang kuat bersama Holding BUMN Danareksa dan ekosistem BUMN diharapkan dapat menjadi penggerak utama dalam menghadirkan infrastruktur pembayaran yang andal, efisien, dan berdaya saing tinggi di tingkat global.
Sebagai satu-satunya perusahaan pemroses pembayaran (switching) yang dimiliki Pemerintah melalui Kementerian BUMN, Jalin memainkan peran kunci dalam mendukung digitalisasi layanan keuangan nasional. Saat ini, Jalin telah mendukung lebih dari 80 member perbankan nasional dan daerah, fintech , serta mengelola lebih dari 50 ribu jaringan ATM & CRM yang tersebar di seluruh Indonesia melalui merek “Link”. Adapun layanan pemrosesan transaksi keuangan (switching) lainnya mencakup transaksi Debit, Kartu Kredit Indonesia (KKI), dan QRIS.
Selain itu, Jalin turut menghadirkan layanan unggulan Managed Service ATM untuk meningkatkan efisiensi operasional perbankan, inovasi digital seperti Jalin Verifi3d, Cardless Cash Withdrawal, Payment Integrator, dan pengembangan e-channel platform untuk mendukung efisiensi ekosistem keuangan digital berbasis shared services. Keberadaan infrastruktur ini memastikan masyarakat dapat memanfaatkan layanan keuangan dengan mudah, inklusif, dan efisien sesuai dengan kebutuhan serta gaya hidup mereka.
Selain menilai aspek bisnis, Adi juga meninjau tata kelola perusahaan dan kepatuhan regulasi yang diterapkan oleh Jalin, memastikan bahwa perusahaan selalu menjalankan prinsip-prinsip Good Corporate Governance (GCG) sesuai dengan standar holding. Ia juga membahas strategi mitigasi risiko guna menghadapi tantangan pasar yang semakin dinamis.
Kunjungan ini menjadi momentum penting dalam memperkuat koordinasi antara Jalin dan Holding BUMN Danareksa, sekaligus mendorong percepatan transformasi digital yang lebih luas dalam industri keuangan nasional. Dengan pendekatan yang komprehensif terhadap investasi, tata kelola, serta pengembangan bisnis, Jalin diharapkan dapat terus berkontribusi dalam membangun ekosistem ekonomi keuangan digital yang lebih inklusif, inovatif, dan transformatif.
Artikel Terbaru